Selasa, 24 April 2012

Pentingnya Imunisasi Campak

Imunisasi Campak – Untuk bisa tumbuh kembang secara baik dan sempurna, setiap bayi harus mendapatkan imunisasi agar terhindar dari penyakit yang bisa menghalangi proses tumbuh kembang anak.


Pemberian imunisasi dimulai sejak bayi baru lahir hingga anak menjelang pubertas. Jenis imunisasi yang diberikan pun bermacam – macam sesuai dengan umur bayi.

Salah satu jenis imunisasi yang diberikan adalah imunisasi campak, imunisasi campak pertama akan diberikan ketika bayi berumur 9 bulan.

Sedangakan imunisasi campak kedua akan diberikan ketika anak berumur 6 tahun, Manfaat dari imunisasi campak tentunya untuk mencegah anak tertular campak, campak termasuk penyakit yang berbahaya, karena virus campak biasanya akan menyerang sistem kekebalan tubuh pada anak dan dapat mengakitbatkan komplikasi yang fatal.

Imunisasi campak memang dapat menimbulkan efek samping pada anak, Namun itu tidak berbahaya, karena biasanya reaksi dari vaksin hanya berupa ruam di kulit, demam atau pilek, jarang menimbulkan efek yang serius.

Cara yang paling ampuh untuk mencegah penularan campak adalah melakukan imunisasi campak pada usia 9 bulan dan 6 tahun.

Jangan mengabaikan imunisasi campak, karena tidak sedikit anak yang mampu bertahan dari penyakit campak harus menderita cacat seumur hidup seperti kebutaan, tuli bahkan kerusakan otak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar